GLADI BERSIH JADWAL KHUSUS ANBK 2023

ANBK atau Asesmen Nasional Berbasis Komputer merupakan program penilaian terhadap mutu setiap sekolah, madrasah, dan program kesetaraan pada jenjang pendidikan dasar hingga menengah. Dilansir dari laman resmiKemendikbud.go.id, Senin(21/8/2023), mutu satuan pendidikan ini dinilai berdasarkan hasil belajar siswa dari beberapa aspek yaitu literasi, numerasi dan karakter. ANBK dilakukan secara online atau semi online karena berbasis komputer. ANBK/Asesmen Nasional Berbasis Komputer ini berbeda dengan Ujian Nasional, hal tersebut terlihat langsung dalam praktek yang dilakukan. Jika Ujian Nasional hanya fokus pada penilaian aspek kognitif siswa tetapi Asesmen Nasional penilaiannya lebih menyeluruh, baik kognitif maupunnon-kognitif. Ada tiga instrumen penilaian dari ANBK sebagai bagian dari evaluasi pemerintah meningkatkan kualitas pendidikan di Indonesia, yaitu Asesmen Kompetensi Minimum( AKM) yang mengukur literasi membaca dan literasi matematika( numerasi) murid, Survei Karakter yang mengukur sikap, nilai, keyakinan, dan kebiasaan yang mencerminkan karakter murid, Survei Lingkungan Belajar yang mengukur kualitas berbagai aspek input dan proses belajar- mengajar di kelas maupun di tingkat satuan pendidikan. AKM menjadi tolak ukur penilaian yang lebih komprehensif untuk mengukur kemampuan minimum siswa. AKM sendiri akan terdiri dari tes kemampuan literasi dan numerasi. Soal AKM ini akan sangat berbeda sekali dengan soal UN, sehingga siswa dan practitioner harus lebih menyiapkan diri.

GLADI BERSIH JADWAL KHUSUS

PENGUMUMAN

Bagi satuan pendidikan Paket B dan PKPPS Wustha yang memilih jadwal Khusus untuk AN Utama jenjang smp sederajat, dipersilahkan melaksanakan Gladi Bersih pada tanggal 11-12 September atau 13-14 September.

Dikarenakan pada tanggal 16-17 September 2023 digunakan untuk pelaksanaan Sinkronisasi AN Utama.

ANBK 2023

Lebih baru Lebih lama

Formulir Kontak