Materi thoharah untuk sekolah dan madrasah. Seseorang yang akan melaksanakan ibadah sholat, maka diwajibkan bersuci terlebih dahulu dari hadats dan najis, yang artinya badan kita harus suci, pakaian kita juga harus suci dan tempat yang kita digunakan untuk sholat juga harus suci, agar ibadah atau sholat kita menjadi sah.
thoharoh |
Lafahz ath thoharah‛ dengan dibaca fathah huruf tha’nya, secara bahasa bermakna bersih. Adapun secara syara’, maka terdapat definisi yang cukup banyak di dalam menjelaskan arti lafadz ath thoharah‛.
وَالطَّهَارَةُ,
بِفَتْحِ الطَّاءِ, لُغَةً : اَلنَّظَافَةُ. وَاَمَّاشَرْعًا,فَفِيْهَا
تَفَاسِيْرُ كَثِيْرَةٌ
Diantara defisininya adalah ungkapan ulama’, "Thoharah adalah melakukan sesuatu yang menjadi sebab diperbolehkannya melakukan sholat. Yaitu wudlu’, mandi, tayammum, dan menghilangkan najis".
أَمَّاالطُّهَارَةُ بِالضَّمِ,فَاسْمٌ لِبَقِيَّةِ الْمَاءِ.
Adapun
lafadz ath thoharah dengan dibaca dhammah huruf tho’nya, adalah
nama sisa air yang digunakan untuk bersuci.